- PENDAHULUAN
Assalamualaikum wr. wb
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tentang bagaimana cara menginstall autoindex pada server Debian 8 di PC Server
Apa itu autoindex ?
Autoindex merupaka sebuah cms yang digunakan untuk menyimpan file yang bisa didownload oleh client
- LATAR BELAKANG
Pada saat kita mempunyai server,memungkinkan kita untuk menyimpan file pada server tersebut dan file tersebut bisa didownload oleh client
- MAKSUD DAN TUJUAN
Tujuannya adalah menyediakan file yang bisa didownload oleh client nantinya
- JANGKA WAKTU PELAKSANAAN
Kurang lebih 15 menit
- ALAT DAN BAHAN
- LAPTOP/PC
- PC SERVER DENGAN DEBIAN 8
- FILE AUTOINDEX
- KONEKSI INTERNET
- TAHAPAN PELAKSANAAN
Pertama,masuklah ke server debian dengan SSH,lalu copy file autoindexnya ke direktori /var/www/html" dengan perintah "cp autoindex.tar.gz /var/www/html"
Lalu pindah ke direktori "/var/www/html" dengan perintah "cd /var/www/html"
Kemudian ekstrak filenya dengan menggunakan perintah "tar zxvf autoindex.tar.gz"
Setting permissionnya agar dapat dibuka di web browser dengan perintah "chown -R www-data:www-data autoindex"
Setting juga permission satunya agar dapat diakses dengan perintah "chmod -R 755 autoindex"
Sekarang buka web browser dan ketikkan IP Server dan "/autoindex" untuk memanggil direktori autoindex pada server sehingga akan muncul gambar seperti dibawah ini
Disini tidak perlu mengkonfigurasi apapun,langsung saja scroll ke bawah
Pada bagian ini klik configure untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya
Clik Continue untuk melanjutkan
Apabila muncul gambar seperti dibwah ini maka instalasi Autoindex telah berhasil
- KESIMPULAN
Jadi dengan autoindex kita bisa membuat daftar file yang teratur agar mudah didownload oleh client
- HASIL YAG DIDAPAT
Kita bisa menyediakan file untuk didownload oleh client dengan mudah
Sekian postingan saya wassalamualaikum wr. wb
Sumber : https://kurniatkja.blogspot.co.id/2017/01/installasi-autoindex-di-localhost.html